Lazada Philippines

Saturday, August 6, 2011

Ayam goreng bumbu kuning

Ayam goreng bumbu kuning


Ini resep turun temurun di keluarga kami, keunikan ayam goreng ini adalah penambahan kelapa parut. Waktu menggoreng pisahkan kelapa parut dari ayam supaya tidak gosong.

Cocok sekali dimakan dengan nasi uduk atau nasi kuning.


Bahan:
1 ekor ayam, potong sesuai selera atau 10 potong drumstick
1 buah jeruk nipis, ambil airnya
2 sdt garam (kira-kira)
4 lbr daun salam
1/2 cup kelapa parut
1 batang serai, potong-potong 3 cm, memarkan
1/2 cup air
Minyak utk menggoreng

Bumbu Halus:
1 sdt ketumbar bubuk
8 siung bawang putih
4 cm kunyit
4 cm lengkuas iris tipis-tipis
2 sdt garam

Cara membuat:
- Lumuri ayam dengan air jeruk nipis dan garam, diamkan beberapa saat.
- Masukkan ayam dalam panci, tuangi air,bumbu halus, daun salam dan serai.
- Masak diatas api sedang, hingga air tinggal sedikit. Tambahkan kelapa parut.
- Goreng ayam dalam minyak banyak dan panas hingga berwarna kuning. Angkat.
- Goreng kelapa parut berbumbu.
- Sajikan ayam dengan menaburkan kelapa parut diatasnya.

0 comments:

Post a Comment

 
Design by Wordpress Theme | Bloggerized by Free Blogger Templates | coupon codes